Tanda Pengenal Anggota Jomec

Selamat siang, pada kesempatan ini saya hanya akan memberitahukan beberapa info yang saya dapat di grup facebook Eltitusi, yang paling mencolok yaitu adanya perubahan logo dari chapter yang ada di eltitusi, disebabkan oleh karena maraknya orang yang mengaku anggota dari sebuah chapter sewaktu mengalami masalah atau trouble padahal sebenarnya bukan anggota dari chapter tersebut. Oleh karena itu lah dibuat kembali logo atau lambang yang dijadikan sebagai pengenal bahwa mobil itu adalah anggota dari chapter tersebut.

Logo atau lambang chapter sangatlah dibutuhkan di setiap organisasi, ya fungsinya sebagai tanda pengenal bahwa kita adalah bagian dari organisasi tersebut,  nah pada beberapa kasus ada yang mengambil keuntungan tersendiri,  contohnya seperti yang diatas tadi saya jelaskan
Beberapa chapter pun mulai mengambil tindakan antara lain yaitu

  • JOMEC
Jomec atau Jombang elsa community sebuah chapter dari eltitusi yang berdomisili di jombang, memberitahukan bahwa setiap anggota di chapter JOMEC pintu bak belakangnya menggunakan warna orange dan ada logo serta nomor kabin, dan juga memberitahukan bahwa siapa saja yang mengaku sebagai anggota dari JOMEC bukanlah anggotanya jika tidak menggunakan Pintu bak belakang warna orange tersebut.
JOMEC
pengenal Anggota Chapter Jomec
Sebagai contoh bisa kita lihat seperti gambar diatas.

Menurut saya pengenal seperti ini sangatlah dibutuhkun supaya tidak ada oknum yang menggunakan nama organisasi tersebut untuk keuntungan tersendiri. Berbicara soal trouble dijalan bisakah ditolong walau tidak masuk chapter?  Menurut saya bisa, kenapa tidak?,jika dia memang bukan anggota dari chapter maka sebaiknya janganlah membawa - bawa nama chapter yang dapat merugikan pihak atau anggota dari chapter tersebut. Sesuai dengan slogan dari eltitusi yaitu seduluran sadawane dalan seperti dalam masalah mobil orang rusak atau trouble di jalan, karena dia tidak anggota dari chapter manapun maka kita tidak membantunya?  Sungguh disayangkan kalau begitu. Jadi bagaimana bila Eltitusi ini dulu tidak ada?  Berarti semua yang trouble di jalan tidak ada yang membantu?  Semua kembali kepada anda :) tapi alangkah baiknya jika kita bisa menolong kenapa tidak bukan

Itu saja mungkin yang saya sampaikan dalam postingan ini, maaf jika kata²nya terlalu ekstrem atau susah dipahami
Sekian dan terima kasih
Salam satu aspal Tiga pedal
Bravo Eltitusi!!!



Tanda Pengenal Anggota Jomec Tanda Pengenal Anggota Jomec Reviewed by Unknown on November 11, 2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.